Gigi tiruan atau gigi palsu, apakah perlu? Pernahkah Sahabat Damessa mengalami kehilangan gigi baik karena dicabut atau patah? Terkadang, gigi yang sudah rusak dan tidak dapat dipertahankan lagi dengan dirawat, terpaksa harus dicabut agar tidak mengganggu dan menimbulkan rasa sakit hingga infeksi. Bila hal ini terjadi, tentu muncul kekhawatiran mengenai fungsi pengunyahan maupun estetika yang mungkin dialami. Untuk mencegah hal ini, dokter gigi biasanya akan mengajurkan pasien untuk menggunakan gigi tiruan, baik lepasan atau permanen – bergantung pada kasus yang ada. Mengapa dokter gigi mengajurkan untuk mengganti gigi yang hilang? Apakah gigi yang hilang harus diganti?

Kehilangan gigi dapat mengganggu fungsi-fungsi rongga mulut kita, antara lain fungsi pengunyahan, estetika, serta susunan gigi dan bentuk wajah. Artikel ini akan membahas alasan mengapa gigi yang hilang sebaiknya diganti.

Fungsi Gigi Palsu atau Gigi Tiruan untuk Kesehatan Gigi

  1. Mempertahankan fungsi pengunyahan

Salah satu fungsi gigi yang paling utama adalah dalam proses pengunyahan. Gigi bertugas untuk merobek, memotong dan melumatkan makanan yang kita konsumsi, sehingga makanan dapat dicerna dengan baik. Kehilangan gigi dapat mengganggu proses pengunyahan, akibatnya pasien seringkali merasa terganggu dan tidak nyaman saat makan.

  1. Mengganggu penampilan

Kehilangan gigi, terutama di bagian depan, dapat mengganggu penampilan bahkan mengurangi rasa percaya diri. Satu saja gigi yang tampak hilang di bagian depan, bisa menyebabkan Sahabat Damessa malu untuk tersenyum dan tertawa lebar. Untuk itu, sangat penting untuk mengganti gigi yang hilang agar kepercayaan diri Sahabat Damessa tidak hilang!

  1. Menyebabkan perubahan wajah

Pernahkah Sahabat Damessa melihat wajah orang yang sudah kehilangan seluruh giginya? Wajahnya tampak kempot bukan? Gigi berperan penting dalam mempertahankan struktur wajah seseorang, apabila terdapat beberapa gigi hilang dan tidak diganti, pipi dan bibir dapat terlihat ‘tertarik’ ke dalam sehingga wajah tampak kehilangan dimensinya dan terlihat lebih tua.

Baca juga: Apa Itu Dental Bridge? Ini Jenis, Manfaat & Biaya Pasangnya

  1. Menyebabkan pergerakan gigi lainnya

Tahukah Sahabat Damessa bahwa posisi gigi dalam mulut kita saling mendukung satu sama lain? Hal ini menyebabkan hilangnya satu gigi saja dapat mempengaruhi posisi gigi-gigi lainnya. Saat terdapat gigi yang hilang, gigi di sebelahnya akan mengalami pergerakan, sehingga mengisi ruang yang ditinggalkan oleh gigi yang lepas. Kondisi ini selain mengganggu penapilan, juga dapat menyebabkan penumpukan sisa makanan yang sulit dibersihkan.

Selain menyebabkan ompong, gigi yang hilang dan tidak diganti ternyata juga dapat memberi banyak pengaruh buruk lainnya untuk kesehatan rongga mulut kita. Oleh sebab itu, mengganti gigi yang hilang dengan gigi tiruan atau gigi palsu menjadi sangat penting! Nah, bila Sahabat Damessa mengalami kehilangan gigi, jangan lupa konsultasikan masalah Sahabat ke Damessa Dental Care untuk mendapat perawatan gigi tiruan yang terbaik bersama dokter gigi kami!

Demikian pemaparan tentang pentingnya gigi palsu yang perlu Sahabat Damessa pahami. Jika tertarik melakukan pemasangan Gigi Tiruan, sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu ke ahli yang terpercaya agar metodenya sesuai dengan kebutuhan kamu.

Nah, untuk mendapatkan saran dan masukan dari dokter gigi berpengalaman, kamu bisa datang ke klinik Damessa terdekat di wilayahmu. 

Tunggu apalagi? Yuk, reservasi janji temu online dengan dokter gigi profesional kami sekarang juga!

Baca juga: 5+ Cara Merawat Gigi Palsu agar Tidak Bau Sekaligus Awet