Preventive Resin Restoration

Bunda-bunda sekalian pasti pernah mendengar perawatan preventive resin restoration (PRR) dan fissure sealant (FS) yang seringkali diindikasikan untuk buah hati. Akan tetapi, Bunda pernah kepikiran nggak sih, apa perbedaan keduanya? Bukannya sama-sama ditambal, ya? Yuk, kita cari tahu sama-sama lewat artikel ini!

Preventive Resin Restoration vs vs Fissure Sealant

Kegunaan Preventive Resin Restoration dan Fissure Sealant

PRR 

Perawatan PRR merupakan perawatan yang diindikasikan pada gigi dewasa/permanen anak-anak yang kariesnya berada di bagian pit dan fissure dari gigi dengan lesi karies yang masih berada di enamel (lapisan terluar gigi) maupun karies yang baru akan ke dentin (lapisan setelah enamel). 

FS

FS merupakan perawatan yang diindikasikan untuk gigi dewasa yang sehat dengan pit dan fissure yang dalam. Umumnya FS dilakukan pada gigi geraham besar, dan terkadang pada gigi geraham kecil bila anak tersebut memiliki resiko karies yang sedang hingga tinggi. Terlebih, biasanya FS akan diaplikasikan pada gigi geraham besar gigi susu bila anak tersebut memiliki resiko karies yang tinggi.

Baca juga: Yuk, Kenali Pentingnya Pit and Fissure Sealant pada Anak

Tata Cara Preventive Resin Restoration dan Fissure Sealant

PRR

Pada PRR, dikarenakan indikasinya, untuk merawat gigi yang sedikit berlubang, diperlukan pembersihan lesi karies terlebih dahulu. Sedangkan untuk langkah perawatan berikutnya sama seperti perawatan FS

FS

Pada FS, yang indikasinya diaplikasikan pada gigi sehat, tetapi dengan pit dan fissure yang dalam, maka tidak perlu dilakukan pembersihan lesi karies. Gigi yang sehat ini bisa langsung dilakukan perawatan FS.

Nah, itu dia perbedaan antara PRR dan FS, Bunda. Dari segi material yang digunakan keduanya, pada umumnya, menggunakan bahan yang sama. Keduanya juga termasuk ke dalam tindakan preventif untuk mencegah gigi berlubang makin besar dan parah serta menimbulkan berbagai dampak negatif kedepannya. 

PRR (Preventive Resin Restoration) dan FS (Fissure Sealant) merupakan dua tindakan preventif yang bertujuan melindungi gigi anak dari karies, tetapi memiliki perbedaan penting dalam indikasi dan cara pengerjaannya. PRR memerlukan pembersihan dan pengangkatan lesi karies terlebih dahulu sebelum resin diaplikasikan. 

Sementara itu, FS ditujukan untuk gigi yang masih sehat namun memiliki pit dan fissure yang dalam sehingga berisiko tinggi menjadi karies. Pada FS, tidak diperlukan pembersihan karies karena gigi belum mengalami kerusakan, sehingga sealant dapat langsung diaplikasikan untuk menutup celah-celah tersebut. 

Meskipun prosedurnya berbeda, PRR dan FS sama-sama berfungsi mencegah karies berkembang lebih parah dan menjaga kesehatan gigi anak dalam jangka panjang. Untuk mengetahui perawatan mana yang paling sesuai bagi buah hati, Bunda bisa langsung melakukan pemeriksaan di Klinik Damessa agar dokter dapat menilai kondisi gigi anak secara menyeluruh. 

Jika Anda suka informasi seperti ini, jangan lupa untuk follow akun Instagram @damessa.dentalclinic untuk informasi-informasi terbaru.

Referensi

  • Blausen.com staff (2014). “Medical gallery of Blausen Medical 2014”. WikiJournal of Medicine 1 (2). DOI:10.15347/wjm/2014.010. ISSN 2002-4436. – Own work, CC BY 3.0, https://commons.wikimedia.org/w/index.php?curid=29294597
  • Mahoney, E. et al. (2013). Restorative paediatric dentistry. Handbook of Pediatric Dentistry, pp. 79–102. doi:10.1016/b978-0-7234-3695-9.00006-7.